Baca juga: Hitam Maupun Putih Sama Sesatnya? Ini Beda Dukun dan Sihir Dengan Karomah
Sementara itu, dunia Islam tertinggal cukup jauh dengan prestasi dunia Barat dalam bidang sains dan teknologi. Bahkan sejumlah data statistik menyimpulkan bahwa pelajar di negara religius seperti Jordania, Yaman, Indonesia, dan Qatar menempati empat posisi paling bawah dalam bidang sains dan matematika. Bahkan data lain menyebutkan bahwa pelajar Indonesia dalam sains dan membaca relatif masih rendah.
Guru Besar Institut Teknologi Sepuluh November, Prof Agus Purwanto, mengatakan pencarian tentang sebab-sebab kemunduran kaum Muslim adalah tema klasik yang sudah dilontarkan para intelektual dan sarjana sejak akhir abad ke-19. Hampir seluruh tanah Muslim ketika itu berada di bawah penjajahan Eropa. “Dari Maroko hingga Aceh, tak ada negara Muslim yang bebas dari cengkeraman kolonialisme Barat,” katanya, dalam kajian webinar yang diselenggarakan Universitas Darussalam Gontor pada Selasa (23/02).
Salah satu tesis yang sempat mengemuka di dunia akademik menyebut bahwa Imam al-Ghazali adalah orang yang harus bertanggungjawab atas mundurnya pemikiran kreatif dalam dunia Islam. Oleh sejumlah orientalis dan cendekiawan muslim, kitab Tahafut al-Falasifah karya al-Ghazali dipandang sebagai pembunuh ilmu-ilmu rasional sehingga tidak bisa lagi tumbuh di dunia muslim.
Ibnu Rusyd pernah mencoba meluruskan tuduhan al-Ghazali tersebut dalam sebuah kitab tandingan Tahafut al-Tahafut. Dalam kitab tersebut, dengan gemas Ibnu Rusyd menyerang al-Ghazali dan juga Ibnu Sina karena keduanya telah salah dalam memahami Aristoteles. Akan tetapi menurut beberapa sarjana, pengaruh Ibnu Rusyd hanya berkembang biak di dunia Barat, sementara dunia Islam masih terkungkung dengan pemikiran al-Ghazali.
Baca juga: Begini Cara Pencegahan dari Sihir dan Ilmu Hitam yang Diajarkan Rasulullah SAW
Kendati demikian, tesis para orientalis yang sering menulis bahwa al-Ghazali “mengkhianati” sains harus tetap dikritisi. Sebab faktanya tidak ada cendikiawan muslim yang menggunakan pandangan al-Ghazali untuk menyerang tradisi ilmu pengetahuan dalam Islam.
Guru Besar Institut Teknologi Sepuluh November, Prof Agus Purwanto, mengungkapkan bahwa kemunduran sains dan teknologi di dunia muslim merupakan masalah teologis, alih-alih kapital. Ia mengungkapkan bahwa ketika berbicara ajaran dan kesempurnaan Islam, maka tiga kompenen seperti Tuhan, alam, dan manusia, tidak bisa dilepaskan satu sama lainnya. Baginya, saat ini umat Islam masih terfokus pada relasi Tuhan dan manusia.
“Sedangkan orang Barat di satu sisi dalam kajiannya menitikberatkan kajian tentang alam sehingga mereka unggul dalam sains dan teknologi. Padahal kita tahu bahwa al-Quran ada sekitar ada 800 ayat yang secara spesifik penguasaan ilmu pengetahuan. Akibat melupakan ayat-ayat ini dunia Islam tertinggal dalam ilmu pengetahuan,” ungkap Anggota Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah ini.