Marwan bin Muhammad lahir pada tahun 72 H. Ia menggantikan Ibrahim bin Al-Walid sebagai Khalifah Bani Umayyah. Ia dilantik sebagai khalifah pada akhir tahun 126 H, dan lebih dikenal dengan sebutan Marwan II, untuk membedakannya dari kakeknya, Marwan bin Hakam.Khalifah Marwan bin Muhammad menjabat khalifah pada usia 56 tahun. Ia adalah khalifah terakhir Bani Umayyah. Imam As-Suyuthi dalam “Tarikh Al-Khulafa'” menulis, hal pertama yang Marwan lakukan ketika menjabat khalifah adalah membongkar kuburan Yazid III dan menyalibnya. Hal ini ia lakukan karena Yazid III telah membunuh Walid II.
Baca juga: Marwan Bin Hakam, Pecahan Laknat Allah yang Jadi Khalifah Dinasti Umayyah
Ayah Marwan bernama Muhammad bin Marwan bin Hakam. Ibunya adalah seorang budak milik tuan yang bernama Ibrahim Ushtar.
Marwan mengambil budak tersebut dari Ibrahim pada sebuah pertempuran. Dalam hidupnya, Marwan dikenal sebagai seorang Jenderal yang tangguh. Kepada Khalifah Walid II, Marwan memiliki kesetiaan yang luar biasa, meski perangai buruk Walid II sangat terkenal dan meresahkan masyarakat.
Ketika mendengar kabar tentang tewasnya Walid II di tangan Yazid III, ia begitu marah. Meski akhirnya ia memberikan baiatnya kepada Yazid III dengan imbalan areal kekuasaan yang luas, namun ia masih memelihara dendam atas apa yang dilakukan Yazid III kepada Walid II.
Dalam buku “The History of al-Tabari Ath-Thabari” disebutkan bagaimana dendam di dalam diri Marwan kepada Yazid III ternyata demikian hebat. Ketika menjabat sebagai khalifah, ia langsung memerintahkan agar mayat Yazid III, yang sudah meninggal beberapa bulan, digali kembali. Mayat tersebut lalu disalib dan digantung di gerbang kota.
Tindakan yang dilakukan beberapa khalifah akhir Dinasti Umayyah memang mengerikan dan menebar horor ke seantero negeri.
Setelah sebelumnya Hisham bin Abdul Malik menggantung mayat Zaid bin Ali bin Husein, dan dibiarkan mengering selama bertahun-tahun, kini Marwan menggenapinya dengan mengeluarkan mayat yang sudah dikubur hanya untuk disalib di gerbang kota.
Entah apa tujuan objektif dari semua tindakan tersebut, tapi yang pasti dalam diri masyarakat sudah terbentuk satu ritme aspirasi yang sama, yaitu mendelegitimasi Dinasti Umayyah.
#Marwan #bin #Muhammad #Khalifah #Terakhir #Dinasti #Umayyah #yang #Gemar #Menyalib #LawanLawan #Politiknya