Saat Fitnah Menghantam, Berdoalah Seperti Doanya Orang Sedang Tenggelam – Bagyanews.com
Connect with us

Kalam

Saat Fitnah Menghantam, Berdoalah Seperti Doanya Orang Sedang Tenggelam

Published

on

Saat Fitnah Menghantam, Berdoalah Seperti Doanya Orang Sedang Tenggelam



loading…

Datangnya fitnah itu ibarat potongan-potongan malam. Tatkala datang sepotong darinya, maka keadaan pun menjadi gelap. Setiap kali datang potongan berikutnya semakin gelap pula keadaannya.

Demikianlah seterusnya, kegelapan di atas kegelapan. Hingga seseorang benar-benar merasa kesulitan untuk membedakan mana yang haq dan mana yang batil. Mana yang halal dan mana yang haram.

Sahabat Hudzaifah bin Yaman ra berkata: “Akan datang pada manusia suatu zaman, tidak ada yang selamat saat itu kecuali orang yang berdoa dengan doa seperti doanya orang yang lagi tenggelam”. (Diriwayatkan Ibnu Abi Syaibah dalam Al-Mushannaf 6/22 dan sanadnya shahih).

Baca juga: Ajak Sosialisasikan Fatwa, MUI Ungkap 3 Cara Cegah Hoaks dan Hadapi Fitnah

Abu Ubaidah Yusuf bin Mukhtar As Sidawi dalam bukunya berjudul Cambuk Hati Sahabat Nabi menjelaskan dalam atsar ini terdapat beberapa faedah:

1. Dahsyatnya fitnah sehingga digambarkan seperti ombak lautan yang mengepung dan menenggelamkan manusia.

2. Doa merupakan salah satu kunci keselamatan dari fitnah.

3. Pentingnya meningkatkan doa saat fitnah, karena hamba sangat butuh pertolongan Allah, terlebih saat fitnah menimpa.

4. Anjuran berdoa dengan sungguh-sungguh seperti orang tenggelam dia akan bersung guh-sungguh dalam berdoa.

Baca juga: Doa Meluluhkan Hati Seseorang Lengkap dengan Latinnya



Berita Selengkapnya

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 BagyaNews.com. . All Rights Reserved