Baca juga: Renungan: Mengejar Wadah, Tak Sempat Menikmati Isi
Ya. Sikap serakah ini berbahaya karena membutakan hati. Korupsi di segala bidang pun terjadi. Dan korupsi tak aib lagi
Mengapa orang-orang tua masih saja cinta dunia dan membutakan diri tentang dekatnya kematian?
Setidaknya, kisah tentang Khalifah Harun ar-Rasyid dan nenek tua memberi contoh betapa cinta harta tak mengenal usia. Harun Ar-Rasyid adalah kalifah kelima dari kekalifahan Abbasiyah dan memerintah antara tahun 786 hingga 803.
Suatu ketika, Khalifah Harun Ar-Rashid bertitah agar setiap orang yang telah melihat Nabi Muhammad dalam hidupnya dibawa hadapannya.
Setelah beberapa waktu, seorang nenek amat tua dibawa menghadap Khalifah. Beliau bertanya kepada wanita tua itu, “Apakah kamu melihat dengan mata kepala sendiri Nabi Muhammad SAW ?”
“Oh, ya tuanku, saya melihat langsung,” jawab wanita renta itu.
Baca juga: Renungan: Ingin Mendekati Tuhan? Berkhidmatlah kepada Sesama Manusia Dulu