Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bertanya keheranan, “Ya Abai Yusr, bagaimana kau bisa menawan Abbas?”
“Ya Rasulullah, aku dibantu oleh seorang yang belum pernah kulihat sebelum dan sesudah itu,” jawab Abui Yusr dengan mengutarakan ciri-ciri dan perawakan orang yang membantu itu.
“Kau dibantu oleh seorang malaikat yang pemurah,” sabda Rasulullah.
Baca juga: Begini Pidato Abbas bin Abdul Muthalib Saat Baiat Al-Aqabah
Ketika Abbas jatuh sebagai tawanan, pertanyaan pertama yang terlontar adalah tentang keadaan Muhammad kepada yang menawannya, “Bagaimana keadaan Muhammad dalam peperangan ini?”
“Allah memuliakan dan menenangkannya,” jawabnya.
“Segala sesuatu selain Allah rusak. Kini, apa maumu?” tanya Abbas.
“Rasulullah melarang kami membunuhmu,” jawabnya.
“Itu bukan kebaikannya yang pertama.”