Begini Cara Nabi Yusuf Mengenalkan Allah kepada Penghuni Penjara – Bagyanews.com
Connect with us

Kalam

Begini Cara Nabi Yusuf Mengenalkan Allah kepada Penghuni Penjara

Published

on

Begini Cara Nabi Yusuf Mengenalkan Allah kepada Penghuni Penjara




loading…

Ustaz Mukhlis Mukti Al-Mughni
Yayasan Pustaka Afaf,
Dai Lulusan Al-Azhar Mesir Ketika Nabi Yusuf ‘alaihissalam diperintahkan berdakwah di dalam penjara, begini cara beliau mengenalkan Allah kepada penghuni penjara. Nabi Yusuf mengajak dua Napi merenungi firman Allah dalam Surat Yusuf.

Berikut lanjutan tadabur Surat Yusuf Ayat 39. Allah berfirman:

يٰصَاحِبَيِ السِّجْنِ ءَاَرْبَابٌ مُتَفَرِّقُوْنَ خَيْرٌ اَمِ اللّٰهُ الْوَاحِدُ الْقَهَّارُۗ

Artinya: “Hai kedua penghuni penjara, manakah yang baik, tuhan-tuhan yang bermacam-macam itu ataukah Allah Yang Maha Esa lagi Maha Perkasa?” (QS Yusuf: Ayat 39)

Pesan dan Hikmah
1. Akhirnya Nabi Yusuf mengajak kedua napi itu untuk berpikir jernih dan merenung dengan berkata kepada mereka, manakah yang baik, tuhan-tuhan yang bermacam-macam itu ataukah Allah Yang Maha Esa lagi Maha Perkasa?

2. Tuhan dan agama memang banyak (baca: plural) kita temukan dalam kehidupan ini, namun samakah mereka dengan Allah yang Maha Esa. Karenanya jangan salah memilih. Mantapkan dengan pilihan Islam sebagai agama dan keyakinan yang kita pegang sampai ajal menjemput.

Dalam ayat lain, Allah berfirman yang artinya: “Barang siapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidaklah akan diterima (agama itu) daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-orang yang rugi.” (QS Ali Imraan [3]: 85)

Baca Juga: Kisah Nabi Yusuf Mengajarkan Tauhid di Dalam Penjara

(rhs)



Sumber Berita kalam.sindonews.com

#Begini #Cara #Nabi #Yusuf #Mengenalkan #Allah #kepada #Penghuni #Penjara

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 BagyaNews.com. . All Rights Reserved