Cara Berbagi Sedekah dengan Mudah – Bagyanews.com
Connect with us

Kalam

Cara Berbagi Sedekah dengan Mudah

Published

on

Cara Berbagi Sedekah dengan Mudah



loading…

Bersedekah di bulan Ramadhan dijanjikan Allah Subhanahu wa ta’ala dapat pahala yang berlipat-lipat . Sedekahnya bisa dilakukan melalui berbagai macam cara , dan yang terpenting niat untuk sedekah itu sendiri harus tulus dan ikhlas .

Baca juga: Kesetaraan Perempuan Dalam Islam

Berdasarkan hadis shahih Bukhari dan Muslim, dari Ibnu Abbas radhiyallahu’anhu, ia berkata bahwa Rasulullah SAW memperbanyak amalan dengan bersedekah di bulan Ramadhan.

“Nabi shallallahu alaihi wa sallam adalah orang yang amat dermawan, dan beliau lebih dermawan pada bulan Ramadhan, saat beliau ditemui Jibril untuk membacakan padanya Al-Quran. Jibril menemui beliau setiap malam pada bulan Ramadhan, lalu membacakan padanya Al-Quran. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam ketika ditemui jibril lebih dermawan dalam kebaikan daripada angin yang berhembus.” (HR Bukhari dan Muslim)

Baca juga: Bolehkah Membaca Al Qur’an dengan Aurat yang Masih Terbuka?

Nah, ada jenis sedekah yang mudah dan ringan dilakukan, namun manfaatnya sangat luar biasa. Sedekah apa saja itu? Dirangkum dari berbagai sumber, inilah macam-macam sedekah yang sangat mudah dan ringan dilakukan, di antaranya:

1. Memberikan hidangan berbuka

Sedekah ini sangat bermanfaat dan banyak pahala kebaikan yang akan kita dapatkan. Pada momen Ramadhan ini, kita bisa berbagi hidangan berbuka ke rumah-rumah, ke jalan-jalan, ke masjid atau mushola dan daerah-daerah lainnya.

Baca juga: Aa Gym : Amal Baik dan Berkah

2. Berbagi takjil

Cara yang satu ini sering ditemui saat menjelang waktu berbuka puasa, biasanya di jalan-jalan, atau di masjid-masjid. Banyaknya para pekerja yang tidak sempat untuk berbuka di rumah dan terpaksa harus berbuka puasa di jalan kadang berbuka seadanya di jalan, karena itu untuk kita yang ingin berbagi sedekah ini juga salah satu cara terbaik dan banyak dibutuhkan saat bulan Ramadhan.

Baca juga: Juliari Batubara Didakwa Terima Suap Rp32 Miliar dari Proyek Bansos Covid-19

3. Berbagi ilmu

Berbagi ilmu adalah salah satu sedekah yang ringan dan mudah. Di momen bulan Ramadhan ini, berbagai ilmu bisa kita lakukan. Kita bisa membagikan berbagai ilmu apapun itu selama bermanfaat bagi orang lain maka artinya kita sudah melakukan sedekah di bulan Ramadhan.

4. Tolong menolong

Sekecil apapun perbuatan untuk menolong orang lain, apalagi yang tengah kesusahan adalah perbuatan terbaik yang bisa kita lakukan. Bulan ramadhan merupakan momen yang tepat untuk saling membantu satu sama lain, dan hal ini termasuk sedekah.

Baca juga: Jelang Lebaran, BI Perluas Penukaran Uang di Perbankan

5. Membangunkan orang untuk sahur

Bentuk sedekah ini sangat sederhana yakni dengan membangunkan orang untuk sahur. Di wilayah atau tempat tinggal kita, pasti ada kelompok atau orang-orang yang bertugas membangunkan masyarakat agar bangun sahur.

Sesekali kita juga dapat ikut serta untuk membangunkan warga untuk sahur. Cara ini masuk dalam bentuk sedekah non materi yang berasal dari tenaga.

Baca juga: Jakarta Macet Lagi, Polda Metro dan Pemprov DKI Belum Bahas Ganjil Genap

Wallahu A’lam

(wid)



Berita Selengkapnya

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 BagyaNews.com. . All Rights Reserved