Innalillahi, 3 Jemaah Haji Asal Bekasi Meninggal Dunia di Tanah Suci – Bagyanews.com
Connect with us

Kalam

Innalillahi, 3 Jemaah Haji Asal Bekasi Meninggal Dunia di Tanah Suci

Published

on

Innalillahi, 3 Jemaah Haji Asal Bekasi Meninggal Dunia di Tanah Suci

[ad_1]

Innalillahi, 3 Jemaah Haji Asal Bekasi Meninggal Dunia di Tanah Suci
loading…

Tiga jemaah haji asal Kota dan Kabupaten Bekasi meninggal dunia di makamkan di tempat pemakaman Baqi, Madinah, Arab Saudi. Foto/MPI/Maruf Elrumi

BEKASI – Sebanyak tiga jemaah haji asal Kota dan Kabupaten Bekasi meninggal dunia di Tanah Suci. Ketiga meninggal saat menjalankan ibadah haji pada tahun ini.”Asal Bekasi ada tiga (meninggal dunia) yakni dari wilayah Kabupaten Bekasi ada 2 orang dan Kota Bekasi ada 1 orang,”ucap Kepala Bidang Kesehatan Panitia Penyelenggara Ibada Haji, Resi Arisandi, Selasa (13/6/2023).

Ketiganya di antaranya yaitu Suyitno Wongso dan Icah Sukanta asal Kabupaten Bekasi dan Sumadi Sumardariyu asal Kota Bekasi. Indikasi meninggalnya ketiga jenazah ini diduga akibat kondisi fisik yang kelelahan.

”Mungkin (kelelahan) karena kecapaian dan larinya ke jantung. Karena ibadah Haji merupakan ibadah fisik, jadi kemungkinan ada indikasinya ke sana,” ungkap dia.

Resi memastikan pihaknya sudah melaporkan meninggalnya ketiga jemaah haji tersebut kepada masing-masing keluarga. Adapun ketiganya pun disebut langsung dikubur di Arab Saudi. ”Jenazah langsung dikuburkan di Arab Saudi,” tambahnya.

Resi pun mengingatkan jemaah haji yang berangkat untuk tetap menjaga kesehatan selama menjalani ibadah haji. Apalagi jemaah haji akan menjalani puncak haji dalam waktu dekat.”

Saat puncak haji, kita berusaha temen-temen yang ada di Arab Saudi sana untuk menjaga kesehatan jamaahnya. Insyaallah Jamaah Haji asal Indonesia sehat-sehat semuanya,” kata dia.

”Saat wukuf memang lebih lelah dalam menjalankan dan lebih menjaga kondisi fisiknya. Kami berharap temen-temen kesehatan mempunyai data para Jamaah Calon Haji nantinya, yang nantinya bisa dilakukan pembinaan kesehatan,” tutupnya.

(ams)

[ad_2]

Sumber Berita kalam.sindonews.com

#Innalillahi #Jemaah #Haji #Asal #Bekasi #Meninggal #Dunia #Tanah #Suci

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 BagyaNews.com. . All Rights Reserved