Festival Tari Semarak Budaya Indonesia 2023: Satu Dasawarsa Gerak Bersama – Bagyanews.com
Connect with us

Indonesia Kaya

Festival Tari Semarak Budaya Indonesia 2023: Satu Dasawarsa Gerak Bersama

Published

on

Festival Tari Semarak Budaya Indonesia 2023: Satu Dasawarsa Gerak Bersama

[ad_1]

Sudah menjadi agenda tahunan Kota Surakarta, festival tari Semarak Budaya Indonesia (SBI) 2023 kembali digelar. Kali ini, untuk yang kesepuluh kalinya festival tari ini digelar di Balaikota Surakarta. Acara berlangsung selama dua hari pada 26-27 Mei 2023.

Mengusung tema “Satu Dasawarsa Gerak Bersama”, SBI 2023 kembali sebagai wujud ikhtiar merajut jaringan sanggar seni di Indonesia sekaligus membangun ruang apresiasi dan aktualisasi diri bagi generasi seni yang ada didalamnya. Gelaran seni ini diselenggarakan oleh Pemuda Indonesia Kreatif dan Semarak Candra kirana Art Center. Acara ini juga didukung oleh Pemerintah Kota Surakarta, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah dan Djarum Foundation.

SBI 2023 kembali sebagai wujud ikhtiar merajut jaringan sanggar seni di Indonesia sekaligus membangun ruang apresiasi dan aktualisasi diri bagi generasi seni yang ada didalamnya.

Semarak Budaya Indonesia (SBI) 2023 dibuka untuk masyarakat umum serta dapat disaksikan secara gratis mulai pukul 19.00 WIB. Bagi penikmat seni yang tak sempat mampir ke festival tari SBI 2023 juga bisa menonton siaran ulangnya melalui kanal YouTube SEMARAK BUDAYA INDONESIA.

Sanggar tari tampil pada SBI 2023 kali ini berasal dari kota-kota besar di Indonesia seperti Solo, Sragen, Banyuwangi, Malang, Pasuruan, Pemalang, Palangkaraya, Jembrana-Bali, Bangkalan-Madura, Lampung, hingga Riau yang turut berpartisipasi di dalamnya. 

Berikut ini adalah daftar sanggar dan komunitas seni tari yang hadir:

1. Timeless Dance Center, Solo

2. Damar Art, Banyuwangi

3. Sanggar Pradnya Swari, Bali

4. Sanggar Seni Balanga Tingang, Kalimantan Tengah 5. Sanggar Tari Tancep, Sragen

6. Semarak Candrakirana Art Center, Solo

7. Sanggar Seni Diwangkara, Pemalang

8. Loka Budaya Bimala Chahna, Malang

9.Sanggar Hangsun Gandrung, Surakarta

10. Perempuan Xpresif Madura Tari Lanthang, Bangkalan 11. Sanggar Seni Dharma Budaya, Pasuruan

12. Dharma Budaya Art Performance, Pasuruan

13. IKAMALA-SOLO, Lampung

14. Ikatan Keluarga Pelajar Mahasiswa Riau-Surakarta, Riau

15. IPMKR Surakarta, Kepulauan Riau

[ad_2]

Sumber Berita indonesiakaya.com

#Festival #Tari #Semarak #Budaya #Indonesia #Satu #Dasawarsa #Gerak #Bersama

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 BagyaNews.com. . All Rights Reserved